Deteksi Lebih Dini, Koramil Kotaanyar Gelar Komsos

PORTALJATIM.ID, PROBOLINGGO – Serka Sunardi, Anggota Koramil 0820/18 Kotaanyar turun lapangan untuk melaksanakan program komunikasi sosial (Komsos), bertempat di salah dari tempat ibadah di Desa Sidorejo Kecamatan Kotaanyar, ikut terlibat dalam komunikasi sosial kali ini yakni tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.

Serka Sunardi menyampaikan melalui komunikasi sosial (komsos) pihaknya bisa lebih dini untuk bisa mengetahui kondisi dan situasi yang terjadi di wilayah binaan sehingga dapat bertidak lebih cepat.

” Komunikasi sosial adalah salah satu program yang ada dalam institusi kami dengan maksud menjadi media dalam menjalin sebuah koordinasi dan komunikasi dengan warga binaan sehingga kami bisa mendeteksi lebih dini apa yang menjadi keluhan dan harapan masyarakat,” kata Serka Sunardi.

Baca Juga :  Polres Sampang Gelar Piramida, KWRI Sampang Mengapresiasi

Ia menambahkan Komsos merupakan forum silaturahmi dan sarana efektif untuk memelihara dan meningkatkan kebersamaan sehingga terbangun komunikasi yang erat antara aparat TNI dengan komponen masyarakat

“Semoga dengan kegiatan Komsos ini jalinan silaturahmi dan kebersamaan di antara TNI dan rakyat tetap terjalin dengan baik sehingga akan meningkatkan sinergitas guna menyamakan persepsi dalam menyikapi perkembangan situasi di wilayah,”ujarnya.

Baca Juga :  Ikut Terpanggil Mewakili Kaum Milenial Pada Kontestasi Pemilu Legislatif 2024, Hospita Eka Sari Nyaleg

Anggota murah senyum ini menegaskan sebagai anggota apalagi bintara pembina desa (Babinsa) harus mengetahui luas dan kondisi wilayah binaan seperti data demografi, geografi dan kondisi sosial. Data wilayah ini sangat penting dan harus mengapdate sebagai bahan laporan ke komando atas.

” Perubahan data sekecil apapun kita harus update dan kami laporkan karena data ini nyata sesuai dilapangan, disamping itu untuk mengetahui secara dini tentang perkembangan situasi di wilayah khususnya dibidang Kamtibmas,” tuturnya. (pendim0820/Hery)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *