Gus Qodir Temu Kader – Kader PAN, Sekelip Mata Desa Banjarsawah Berubah Biru Bak Langit Yang Cerah

PORTALJATIM.ID, PROBOLINGGO – Perjalanan konsolidasi dan temu kader malam ini merupakan acara penutupan yang dilaksanakan oleh PAN Probolinggo di 24 Kecamatan. Acara temu kader malam ini merupakan acara spektakuler yang di hadiri oleh kader- kader terbaik se Kecamatan Tegalsiwalan, dalam hitungan menit Desa Banjarsawah berubah manjadi biru bak langit yang cerah.

Acara tersebut bertempat di halaman rumah Bappilu DPD PAN Kabupaten Probolinggo Abdul Amat dan sekaligus Caleg DPRD Kabupaten Probolinggo, di Desa Banjarsawah, Kecamatan Tegalsiwalan, Kabupaten Probolinggo, Jum’at (17/3/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Dewan Pakar DPD PAN Kabupaten Probolinggo H.Ahmad Abdul Qodir, Gus Muhammad Sajjad Caleg DPRD Provinsi Jawa, Gus Shofwan Huzaimi Caleg DPRD Kabupaten Probolinggo, Ketua Bappilu DPD PAN Kabupaten Probolinggo dan dari jajaran Pengurus PAN Kabupaten probolinggo, dan seluruh kader PAN dan kaum muda se Kecamatan Tegalsiwalan.

Ketua Dewan Pakar DPD PAN Kabupaten Probolinggo H. Ahmad Abdul Qodir dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan ini untuk mengevaluasi dari kerja-kerja politik yang selama ini dilakukan melalui kerja-kerja nyata. Sekaligus menentukan sikap internal dalam menghadapi Pemilu 2024.

“Agenda malam ini merupakan acara puncak, karena sudah 24 kecamatan Kita melaksanakan konsolidasi temu kader dan malam ini acaranya spektakuler yang sangat luar biasa,” ujarnya Gus Qodir.

“Ini merupakan hal penting karena pemenangan terkait dengan citra partai PAN yang kuat dan memiliki figur Caleg yang terseleksi dan mumpuni dengan memiliki kapasitas yang terbaik,” jelasnya Gus Qodir

Baca Juga :  Camat Ketapang Beserta Karyawan Lakukan Rutinan Pembacaan Shalawat Nariyah Bersama

Saya yakin dan percaya kita mengenal karakter dan keinginan masyarakat di daerah pemilihan masing-masing. Karna di situ Ada kearifan lokal yang sudah membudaya dan perlu di pertahankan pesannya Gus Qodir .

”Selain sikap jujur, disiplin, kerja keras, caleg PAN harus lebih intens menjalin komunikasi dengan tim sukses yang ada di lapangan dan tetap semangat untuk menjadikan Jawa Timur basis PAN”paparnya Gus Qodir

Mari kita tunjukkan kalau kita ini petarung yang tak mudah menyerah dan terus bekerja keras , jujur demi tercapainya suatu tujuan yang lebih sempurna. Kita manfaatkan kesempatan yang baik sehingga Jawa Timur bisa menjadi Basis PAN untuk Pemilu Tahun 2024 nanti,” pungkasnya Gus Qodir.

Sementara ketua Bappilu DPD PAN Kabupaten Probolinggo Abdul Amat mengatakan,” Kegiatan ini untuk memastikan mesin partai di Kabupaten Probolinggo bergerak dan semakin membuka peluang kemenangan pada pemilu mendatang. Dari beberapa Pemilu, PAN Kabupaten Probolinggo akan menunjukan pencapaian nyata.

“PAN Kabupaten Probolinggo akan membuktikan bisa menang. Saya berharap, Pemilu 2024, PAN Probolinggo nanti tetap yang terbaik ,” ucapnya.

Dia juga mengingatkan para kader tidak lengah dalam menyongsong Pemilu 2024 nanti, Apalagi merasa menang dan hebat karena lawan kita atau kompetitor mempunyai misi yang sama untuk merebut suatu kemenangan.

Baca Juga :  Satu Truk Masuk Jurang, Begini Kronologisnya

“Melalui Puncak Konsolidasi temu kader, Saya berharap para kader memantapkan lagi hatinya dan komitmen untuk menang, serta menjaga kekompakan,” tambahnya.

Salah satu hal perlu dipersiapkan, lanjutnya, dengan menempatkan saksi di setiap tempat pemungutan suara, serta persiapan calon legislatif. Bahkan partai membuka pintu bagi para tokoh, pengusaha, maupun milenial di Probolinggo untuk ikut terlibat dalam perta demokrasi tersebut.

Abdul amad mengaku, sehebat apapun konsolidasi jika pencapaian kursi legislatif kurang tetap dianggap tidak berhasil. Sebab ukuran keberhasilan parpol adalah capaian kursi.

Abdul amad juga membeberkan Partai Amanat Nasional telah menyusun sejumlah langkah khusus untuk menghadapi pemilu anggota legislatif maupun Pilpres pada tanggal 14 Februari 2024.”Sekaligus Partai Amanat Nasional sudah menyusun fungsionaris untuk pileg. Itu yang dijadikan materi pembahasan satu dua hari ini,” ungkapnya.

Lebih lanjut Abdul amad memaparkan empat strategi penting dalam pemenangan Pemilu. Diawali dengan mengenal diri sendiri, memaksimalkan perjuangan di wilayah masing-masing, optimalisasi kekuatan serta meminimalisir gesekan untuk meraih kemenangan.

“Mengingat kita bukan partai berkuasa, strategi ini ampuh untuk diterapkan dan diimbangi dengan aktif bermedia sosial. Peka terhadap isu yang terjadi dan berkembang di masyarakat, saya yakin kita bisa memenangkan dan merebut hati masyarakat,” pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *