Lakukan Patroli Dan Pemeriksaan Dokumen Pelayaran, Ini Cara Polairud Cegah Pelanggaran

PORTALJATIM.ID, BANYUWANGI — Guna ciptakan harkamtibmas dan pelayaran yang aman, nyaman dan kondusif, Satpolairud Polresta Banyuwangi melaksanakan giat patroli dan pemeriksaan isi muatan dan dokumen pelayaran. Minggu (11/8/2024).

Kasat Polairud Polresta Banyuwangi AKP. I Nyoman Ardita, S.H., M.H., melalui Kanit Pos Kota Aipda H. Haerul Umam, S.H., mengatakan kegiatan patroli dialogis dan pemeriksaan yang dilaksanakan bersama Kanit Pos Blimbingsari Bripka Romi Eka Pranata dalam rangka untuk menciptakan situasi area dermaga pelabuhan Marina Boom yang aman dan nyaman.

Baca Juga :  Anda Biasa Tidur Setelah Shalat Subuh, Baca ini

Pada kesempatan tersebut, terlihat personel Polairud sedang melakukan pemeriksaan dokumen diatas Kapal Klm. Rinai.

Selain melakukan pemeriksaan dokumen, Aipda H. Haerul Umam memberikan Sosialisasi kepada nahkoda kapal tentang tata cara penyimpanan dan penggunaan lifejacket yang baik dan benar.

Baca Juga :  Majlis Al Wafa Madura Adakan Tabligh Akbar di Alun-Alun Sampang 

Tak lupa pada kegiatan tersebut, Aipda H. Haerul Umam mengingatkan kepada nahkoda kapal untuk selalu memperhatikan situasi cuaca terkini melalui website BMKG.

Harapannya dengan adanya kegiatan patroli dan pemeriksaan yang dilaksanakan dapat memberikan pemahaman kepada nelayan tradisional tentang pentingnya melengkapi dokumen pelayanan dan penggunaan lifejacket pada saat mencari ikan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *