Pengurus Cabang 1309 KB FKPPI Kediri Periode 2023 – 2028 Resmi Dilantik

PORTALJATIM.ID, KEDIRI – Rapat pleno Muscab X FKPPI Cabang 1309 KB FKPPI Kediri memutuskan kepengurusan Periode 2023 – 2028. Bertempat diaula Setyo Santoso Kodim 0809/Kediri digelar Musyawarah Cabang (Muscab) FKPPI 1309 tahun 2024, Minggu ( 30/9/2024).

Hadir pada muscab PC 1309, sekretaris pengurus daerah FKPPI Provinsi Jatim R.M. Gunawan, Plt ketua harian FKPPI 1309, Bagus Kamajaya, Forkopimda Kab/Kota Kediri, Kejaksaan Negeri Kota Kediri, Kejaksaan Ngasem Kediri, LVRI, Pemuda Pancasila Kota Kediri RGN (Relawan Garuda Nusantara), Pemuda Panca Marga, PD. Banten, PC Blitar, Kabupaten Madiun, Madiun Kota, Magetan, Ponorogo, Trenggalek, Dewan pembina FKPPI 1309, serta wakil dari rayon Se-kediri raya.

Peserta muscab X FKPPI 1309 Kediri berjalan lancar dan penuh persaudaraan. Dalam Sambutannya Plt Ketua FKPPI Bagus Kamajaya mengucapkan terima kasih atas segala dukungannya sehingga muscab bisa berjalan lancar.

“Sampai pagi ini saya catat sudah ada 16 rayon dari PC 1309 yang sudah hadir. Tidak Saya sebutkan satu persatu tapi saya ucapkan banyak terima kasih atas segala dukungannya, “ucapnya.

Bagus Kamajaya, Plt. Harian FKPPI 1309 Kediri.
“Saya selalu Plt PC 1309 diberi tugas untuk mengantarkan muscab sampai hari ini. Untuk selanjutnya dari ketua PC yang terpilih nanti bisa mengembangkan, melanjutkan karena selama dua minggu ini saya inten dengan Bu Evi..pak Rahno dan rekan rekan yang lain dalam rangka pelaksanaan muscab ini dengan dinamika dan susah payah, “terangnya.

Baca Juga :  Polres Pasuruan Berbagi Berkah, Warga Rembang Sumringah

Lanjut putra mantan Bupati Kediri Suparyadi mengatakan, ini menjadi penyemangat bagi kita semua dan PC lainnya yang belum melaksanakan muscab karena harus ada regenerasi dan ada yang mengambil tanggung jawab tongkat estafet di masing masing PC , “tegasnya.

Ditempat yang sama Sekretaris PD 13 R.M. Gunawan mengucapkan terima kasih atas terselenggaranya muscab X FKPPI ini, kepada Mbak Evi, Pak Rahno dan temen temen semua.

Sekretaris PD 13 R.M. Gunawan.
“Kita harus mengerti dan menyiapkan kader kadernya dengan baik. Siapapun nanti yang kepilih menjadi ketua PC 1309 ayo kita kerja sama yang baik jangan melihat Si a…Si b..tapi kita melihat organisasi FKPPI ini, FKPPI ini, “ucapnya.

Baca Juga :  ABK KLM Jaya Makmur Korban Laka Laut Berhasil Ditemukan

“Saya tekankan disini bahwa FKPPI ini boleh nakal…harus nakal tetapi pada lajurnya. Pada lajurnya maksudnya tidak nakal seperti jaman dahulu dijalanan umpama mengkritik suatu pemerintahan, boleh kita mengkritik supaya kita dilihat kembali oleh pemerintahan, “terangnya.

Lanjut Gunawan menjelaskan, kami sudah juga sudah ketemu dengan Bapak Kapolda, bahwa Kapolda itu sudah membuat surat ke Kapolres Kapolres bahwa bantu itu FKPPI. Bagi ketua yang terpilih maka mendekatlah kepada beliau beliau itu kepada Pak Dandim..Pak Kapolres..Pemkab karena kami sudah melayangkan surat, “tegasnya.

Ketua terpilih FKPPI PC 1309 Kediri Evi Cristina. S.H. M.M.
Sementara itu ketua terpilih Evi Cristina. S.H. M.M dalam sambutannya akan bekerja maksimal untuk kemajuan FKPPI 1309.

“Kami bertekad dengan pengurus baru akan bekerja maksimal untuk kemajuan FKPPI. Salah satunya contoh kita akan memajukan UMKM semua anggota sehingga kesejahteraan anggota akan terwujud “ucapnya.

“Kita akan bekerja sama dengan semua anggota FKPPI 1309 sehingga hasilnya akan kita rasakan bersama.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *